Seperti Inilah Wujud dan Karakteristik Puring Apel SRG
Selain menonton
tv, bercocok tanaman pun menjadi salah satu kegiatan yang tepat untuk mengisi
kekosongan waktu selama berada di rumah. Hal itu terbukti, yang mana penjualan
tanam hias selalu mengalami peningkatan yang cukup signifikan pada setiap
bulannya.
Seperti yang
sudah kita ketahui, bahwa ada banyak sekali jenis-jenis tanaman hias dimana
masing-masingnya tampil dengan karakteristik berbeda-beda. Ya, mulai dari
bentuk daun, warna, corak, motif, hingga harga.
Dari sekian banyaknya jenis tanaman hias yang ada, puring
menjadi salah satu tanaman hias yang saat ini paling banyak diminati. Pasalnya,
tanaman puring memiliki tingkat keindahan dan keunikan yang tidak dimiliki oleh
jenis tanaman hias lainnya.
Serba Serbi Tanaman Puring
Puring atau juga croton memiliki istilah latin, yakni
Codiaeum Variegatum Bi, yang mana ciri khasnya berbentuk daun dan tidak
memiliki bunga. Tampilan daun puring
sangat berbeda dengan jenis daun pada umumnya, karena ia mengusung
perpaduan warna dan corak yang begitu indah.
Terdapat beragam
varian warna daun puring, mulai dari hijau, kuning, jingga, merah, biru, ungu,
dan masih banyak lagi. Bahkan yang lebih menariknya lagi, dalam satu daun saja
bisa terdiri dari beberapa macam warna lho.
Baca Juga : Mengintip Keindahan Puring Vinola
Apalagi ditambah
dengan corak-corak pada permukaan daunnya, sehingga tampilan tanaman puring ini
benar-benar eksotis. Menurut informasi yang di dapat, keberadaan tanaman puring
itu sendiri sudah sejak lama ada di Indonesia.
Tanaman puring
terdiri dari banyak jenis, yang mana setiap jenisnya memiliki ciri khas berbeda
mulai dari bentuk, warna, corak, hingga namanya. Nah, karena hal itulah
yang membuat tanaman puring banyak diminati oleh para pecinta tanaman hias,
entah itu yang profesional maupun para pemula.
Akan tetapi, pada kesempatan kali ini akan membahas salah
satu jenisnya saja, yakni puring apel SRG. Maka dari itu, simaklah baik-baik
ulasannya di bawah ini.
Wujud Karakteristik Tanaman Puring Apel SRG
Jika dilihat dari
wujudnya, Puring Apel SRG tampil dengan bentuk daun membulat lebar yang mana
tekstur permukaannya agak licin. Saat usianya masih muda, Puring Apel
SRG mengusung perpaduan warna dominan hijau dengan garis-garis merah pada bagia
sisi daun.
Baca Juga : Mari Kita Berkenalan Dengan Puring Red Crazy
Ketika usianya sudah mulai tua, maka Puring Apel SRG akan
menghadirkan perpaduan warna dominan hitam, merah, dan hijau. Menurut informasi
yang didapat, Puring Apel SRG ini
dibanderol dengan harga sekitar Rp 250 ribuan untuk yang berukuran 50 cm.
Keunggulan dan Kekurangan Tanaman Puring Secara Umum
Pada dasarnya,
setiap jenis-jenis tanaman hias memiliki keunggulan dan kekurangannya
masing-masing. begitu juga dengan Puring Apel SRG yang memiliki beragam dan
keunggulan. Adapun mengenai keunggulan dan kekurangan tanaman puring secara
umum seperti berikut :
Keunggulan
- Tanaman puring tampil dengan bentuk dan corak warna yang sangat bervariasi serta menarik
- Dapat digunakan untuk tanaman hias outdoor sebagai penghias area halaman, atau lansekap bisa juga digunakan sebagai tanaman indoor untuk mempercantik ruangan rumah
- Menyediakan berbagai varian dengan harga yang cukup terjangkau
- Proses budi daya yang cukup mudah, seperti halnya menanam pohon ketela yakni dengan cara di setek saja, potong, dan tancap. Atau, puring juga bisa di budidayakan dengan cara di cangkok maupun di grafting (sambung)
- Tanaman puring mudah disilangkan, sehingga bisa berdampak pada munculnya berbagai varian degan beragam bentuk serta warna yang begitu cantik
- Memerlukan waktu untuk budidaya secara massal, sehingga eksistensi pada suatu varian dengan sendirinya bisa terjaga
- Dapat berain di dua kelas pada akhirnya, yakni kelas koleksi atau lansekap
- Harga bisa disesuaikan yang tergantung jenisnya.
Kekurangan
- Meski mudah dibudidayakan, namun prosesnya bisa memakan waktu yang lama serta membutuhkan tempat luas untuk budidaya secara massal
- Dikarenakan banyak sekali jenisnya, sehingga menimbulkan masalah terhadap penamaan pada masing-masing jenis puring. Bahkan, kemiripannya juga bisa terlihat dari bentuk, corak, dan warna, sehingga membutuhkan kejelian yang ekstra saat membelinya
- Tidak semua hasil silangan bisa menciptakan varian yang sesuai dengan keinginan, entah itu dari segi warna, bentuk daun, dan coraknya
- Memerlukan waku yang cukup lama untuk mendapatkan sebuah varian baru, mulai dari penyerbukan, penyemaian, dan pembesaran
- Memerlukan perawatan tertentu, dikarenakan puring rentan terhadap berbagai permasalahan.
Nah, itulah beberapa keunggulan dan kekurangan tanaman
puring secara umum, sehingga bisa kita jadikan sebagai bahan penambah wawasan.
Harrah's Resort Southern California - MapyRO
BalasHapusHarrah's Resort 파주 출장샵 Southern California. RANKED. 영주 출장마사지 RESULTS. Recent Recent Recent Visits. 의정부 출장안마 Recent 경상남도 출장샵 Room หารายได้เสริม Amenities. See all.